Senin, 23 Mei 2011

PTK SENI BUDAYA DAN KERAJINAN

LAPORAN PENELITIAN TINDAKAN KELAS SENI RUPA
BERKREATIVITAS SENI KRIYA TERAPAN
DENGAN MEMANFAATKAN LIMBAH BENDA ALAM UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR SENI RUPA BAGI SISWA KELAS XI IPA 3 SMA NEGERI 5 xxxx
TAHUN PELAJARAN 2007/2008
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah
Salah satu unsur yang ikut menentukan di dalam kerberhasilan pembelajaran seni rupa adalah berkreasi seni kriya terapan. Banyak hal-hal yang dapat dilakukan oleh seorang guru seni rupa agar siswanya dapat berkreasi seni kriya terapan dengan baik, sehingga tujuan pembelajaran yang diharapkan dapat tercapai.
Guru mempunyai kewajiban dan tanggung jawab yang berat dalam mengantarkan siswa-siswanya melalui proses pembelajaran untuk mendapatkan pengalaman baru. Menjadi suatu keharusan bagi setiap guru untuk kreatif menggali cara-cara yang dapat mendorong siswa untuk meningkatkan prestasi belajarnya. Seorang guru yang memiliki persiapan yang dirancang dengan matang, akan mempermudah dalam pencapaian prestasi belajar yang diinginkan.
Untuk mencapai tujuan pembelajaran seni rupa siswa diharapkan mampu berkreativitas karya seni rupa. Salah satu langkah pelaksanaan dalam meningkatkan prestasi belajar siswa dalam pembelajaran seni rupa adalah melalui berkreativitas seni kriya terapan dengan memanfaatkan limbah benda alam.

1.2 Identifikasi Masalah
Meningkatkan prestasi belajar siswa di dalam berkreativitas seni kriya terapan tidaklah mudah. Berkreativitas dengan menggunakan media tertentu hanya akan membatasi kreasi siswa sehingga pemikiran-pemikiran atau gagasan-gagasan mereka tidak berkembang di dalam mengekspresikan suatu bentuk karya seni kriya terapan, akibatnya hasil yang diharapkan tidak maksimal. Salah satu cara yang dilakukan untuk memaksimalkan kreativitas siswa dalam berkarya seni rupa adalah berkreativitas seni kriya terapan dengan memanfaatkan limbah benda alam, sehingga siswa leluasa untuk mengekspresikan suatu bentuk karya seni kriya terapan. Selanjutnya oleh peneliti, hal tersebut diangkat menjadi judul karya tulis, yaitu : “Berkreativitas Seni kriya terapan dengan Memanfaatkan Limbah Benda Alam untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Seni Rupa bagi Siswa Kelas XI IPA 3 SMA Negeri 5 Xxxxxxx Tahun pelajaran 2007/2008”. Kemudian dari judul tulisan ini dapat ditarik beberapa keterangan sebagai berikut :
a. Kreativitas : kemampuan untuk menciptakan sesuatu atau daya cipta.
b. Seni kriya terapan : karya seni rupa yang dibuat dengan keahlian/keterampilan tangan yang dapat dipakai untuk kepentingan sehari-hari.
c. Limbah Benda Alam : sisa proses produksi dari benda-benda alam yang tidak terpakai atau bagian dari benda-benda alam yang yang terbuang.
d. Prestasi Belajar : hasil yang dicapai dari proses belajar.

1.3 Ruang Lingkup dan Rumusan Masalah
Ruang lingkup masalah yang diulas pada karya tulis ini adalah sebatas berkreativitas seni kriya terapan dengan memanfaatkan limbah benda alam, sebagai media untuk mengembangkan gagasan-gagasan siswa di dalam mengekspresikan suatu bentuk seni kriya terapan. Selain itu, karya tulis ini juga dibatasi dengan asumsi-asumsi bahwa data-data yang digunakan benar adanya dan metode yang digunakan dianggap memadai.
Dari latar belakang permasalahan yang telah diulas di atas, maka dapat dirumuskan permasalahan sebagai berikut :
1. Apakah kesungguhan berkreativitas seni kriya terapan dengan memanfaatkan limbah benda alam mengalami peningkatan?
2. Apakah melalui penugasan membuat karya seni kriya terapan dengan memanfaatkan limbah benda alam, siswa dapat mengembangkan gagasan-gagasan untuk berkreativitas?

1.4 Tujuan Penelitian
Tujuan dari penulisan ini adalah:
1. Untuk mengetahui kesungguhan siswa dalam berkreativitas seni kriya terapan dengan memanfaatkan limbah benda alam.
2. Untuk mengetahui perkembangan kreativitas siswa di dalam berolah seni kriya terapan dengan memanfaatkan limbah benda alam.
3. Untuk menginformasikan kepada guru sebagai pendidik dan pengajar agar selalu berupaya untuk mencapai keberhasilan dalam proses pembelajaran dengan berinteraksi langsung dengan alam.

1.5 Manfaat Hasil Penelitian
Manfaat yang diharapkan dalam tulisan ini adalah :
1. Siswa mudah mendapatkan media kriya, hemat biaya dan menjadi lebih kreatif mengembangkan bentuk-bentuk seni kriya terapan.
2. Kemampuan berkreativitas seni kriya terapan akan mengalami peningkatan.

1 komentar:

Anonim mengatakan...

good

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Walgreens Printable Coupons